Pages

Tuesday, January 8, 2013

Misteri di Balik Lukisan Bung Karno


Sungguh aneh memang, cerita yang lagi marak beredar hingga saat ini ialah terungkapnya misteri dibalik lukisan bungkaro yang konon ini dialami oleh salah satu petugas museum tempat dimana lukisan tersebut dipasang. Begini ceritanya...

Museum bung karno yang terletak di blitar memiliki berbagai koleksi peninggalan bung karno, selain benda-benda yang bernilai sejarah yang erat kaitannya dengan bung karno, di museum yang tak pernah sepi pengunjung ini juga terdapat sebuah lukisan besar yang berukuran 150cm x 175cm yang bergambar bung karno.

Cerita misteri keanehan Lukisan ini , menurut sejumlah orang yang pernah melihatnya adalah TAMPAK HIDUP, siapapun yang melihat lukisan ini sambil memusatkan konsentrasi serta pandangan terarah penuh dibagian jantung bung KARNO pada lukisan ini maka SEKETIKA NAMPAK BERGERAK, SEOLAH-OLAH BERDETAK SEPERTI LAYAKNYA ORANG SEDANG BERNAFAS. banyak pengunjung yang heboh karena menyaksikan lukisan ini seperti hidup. sejak saat itu lukisan ini menjadi obyek pertama yang didatangi pengunjung.

Menurut Penjaga musseum Tanwir, didalam lukisan tersebut berdiam sosok gaib bernama jatoro suro sosok jin penunggu gunung kelud yang telah di takhlukkan bung karno. cerita ini berdasar pada penerawangan beberapa paranormal. dulu sebelum ada lukisan tersebut sosok jin penunggu lukisan tersebut bersemayam di dekat makam bungkarno dan bukanlah cerita misteri.

Konon bung karno adalah seseorang yang gemar bermeditasi, pada saat melakukan ritual di gunung kelud, ada sosok makhluk halus yang menggodanya dan berusaha menggagalkan meditasinya, karena digoda tak mempan akhirnya jin ini menyerangnya, akhirnya terjadilah perkelahian di alam gaib yang pada akhirnya dimenangkan oleh bung karno, pada saat itulah akhirnya jin ini menjadi pengawal bungkarno. Jin ini sangat setia pada bung karno, saat bung karno meninggalpun jin ini tetp setia berada di samping makam nya bahkan terkadang jin ini merubah wujudnya menjadi bung karno. Fenomena ini asli fenomena alam gaib dan bukan rekayasa.

"Konon katanya bila kita memandang lukisan tersebut pada jam 01.15 lukisan tersebut akan nampak hidup."

Thursday, January 3, 2013

SUSAH TIDUR NAIKKAN RISIKO DIABETES ENAM KALI LIPAT


Tidur malam yang terganggu sering menyebabkan lelah dan kesal. Penelitian menemukan bahwa orang yang terus-terusan susah tidur memiliki kemungkinan enam kali lebih besar terserang diabetes dan penyakit jantung. Penelitian baru ini menjelaskan bahwa gejala diabetes muncul setelah tiga hari mengalami gangguan tidur.

Temuan baru yang dipublikasikan dalam jurnal Nature Genetics ini membantu menjelaskan penelitian sebelumnya, mengapa pekerja shift malam rentan mengidap diabetes tipe 2 dan penyakit jantung.

Dengan melibatkan hampir 20.000 orang, para peneliti menemukan bahwa orang yang memiliki satu dari empat varian gen tertentu enam kali lebih tinggi risikonya terserang diabetes. Peserta penelitian yang tidurnya terganggu berulang kali selama tiga hari akan mengembangkan gejala-gejala diabetes.

Menurut para peneliti, protein rusak yang dikenal sebagai MT2 dapat mengganggu jam biologis atau ritme sirkadian dan pelepasan hormon insulin. Gangguan ini memicu gangguan dalam pengaturan gula darah dan menyebabkan diabetes tipe 2.

"Pengaturan gula darah adalah salah satu dari banyak proses yang diatur oleh jam biologis tubuh. Penelitian ini menambahkan pemahaman kami tentang bagaimana gen yang berperan penting dalam pengaturan jam biologis dapat mempengaruhi risiko diabetes. Kami menemukan varian yang sangat langka dari gen MT2 memiliki efek jauh lebih besar daripada varian lain yang lebih umum," kata Profesor Philippe Froguel, dari Imperial College London seperti dilansir DailyMail, Selasa (31/1/2012).

Pada tahun 2008, sebuah penelitian genetik yang dipimpin oleh tim yang sama menemukan bahwa orang-orang yang memiliki variasi umum dalam gen MT2 memiliki risiko terserang diabetes tipe 2 sedikit lebih tinggi.

Pelepasan insulin yang bertugas mengatur kadar gula darah diketahui diatur oleh melatonin. Sedangkan siklus tidur-bangun tubuh dikendalikan oleh melatonin yang memiliki efek berupa rasa kantuk dan menurunkan suhu tubuh.

"Penelitian genetik seperti ini berguna karena dapat membantu kita memahami bagaimana genetik seseorang dapat mempengaruhi resiko diabetes tipe 2. Risiko ini tidak dikendalikan oleh satu gen tunggal. Dan kita sudah tahu bahwa perubahan genetik lainnya serta faktor gaya hidup dapat mempengaruhi kemungkinan mengembangkan kondisi yang kompleks," kata Dr Iain Frame, direktur penelitian di Diabetes UK.

Para peneliti semakin yakin bahwa makan makanan yang seimbang serta diperkaya buah dan sayuran akan menjaga berat badan tetap sehat. Selain itu, menjadi lebih aktif secara fisik juga dapat membantu mengurangi risiko diabetes tipe 2 serta membantu pasien diabetes mengelola penyakitnya dengan lebih efektif serta menurunkan kemungkinan terjadinya komplikasi yang lebih serius.

7 CARA MENULIS KONTEN BLOG SECARA PERSUASIF


Aktifitas Blogging telah menjadi fenomena sosial selama satu dekade terkhir ini, setiap hari setiap orang memiliki platform dan kesempatan untuk bicara kepada khalayak ramai di seluruh dunia mengenai topik apa saja yang mereka inginkan.
“Suara Baru” ini telah memudahkan orang-orang untuk membagikan ide-ide mereka kepada siapa saja yang mau membaca konten tulisan mereka.
Meskipun bagi beberapa orang untuk merebut perhatian para pengunjung dan membuat mereka betah dan ingin selalu kembali mengunjungi blog kita adalah pekerjaan yang dapat membuat kita berkecil hati.
Metode penulisan yang tradisional mungkin bisa membantu tapi agar bisa membujuk para pengunjung untuk mengambil tindakan cobalah untuk mengikuti 7 saran untuk menulis konten blog yang persuasif berikut ini.
1. Jangan Terlalu Banyak Membagikan Ilmu Anda.
Inilah kesalahan yang dilakukan banyak blogger, terutama jika mereka berniat untuk me-monetize blog mereka dan mendapatkan konsumen baru. Sering kali terjadi bahwa jika anda terlalu banyak membagi-bagi ilmu anda itu bisa mendapatkan fans tapi hanya sedikit yang akhirnya menjadi konsumen.
Metode yang bagusnya adalah mengedukasi para pengunjung mengenai “Apa” yang harus dilakukan, tetapi tunggulah sampai mereka mengisi Opt-in atau membeli produk anda barulah anda memberi tahu “Bagaimana” untuk melakukannya.
2. Menulislah Seolah-olah Anda Sedang Berbicara Dengan Pengunjung Anda.
Tips yang satu ini akan membuat anda menulis lebih mudah, dan ini akan membuat para blogger juga menjadi lebih “Nyata (Real)” dan setiap orang suka untuk melakukan bisnis dengan orang yang benar-benar nyata dan tidak sempurna seperti mereka.
3. Bercerita.
Cara ini adalah cara yang paling mudah bagi para blogger untuk menulis konten mereka dan ini pula cara utama bagi manusia untuk berbagi, menjalani proses dan mengingat satu informasi baru. Gunakan contoh kisah hidup yang nyata dan ceritakanlah agar dapat menarik emosi para pembaca.
4. Menginspirasi.
Setiap orang selalu mencari inspirasi dan bersedia untuk berbagi kisah inspirasional mereka. Hal ini membuat semua orang merasa senang dan nyaman akan dirinya dan akhirnya anda bisa menginsnpirasi pembaca untuk bertindak apakah mengisi Opt-in atau membeli sesuatu dari blog anda.
5. Tanya Jawab.
Ini adalah cara yang bagus sekali untuk mengikat para pembaca kepada suatu perbincangan, sangatlah mudah untuk menjawab pertanyaan dan hal ini membuat blog anda membincangkan mengenai topik tersebut.
6. Checklist.
Ini juga menjadi hal yang sangat bagus untuk menunjukkan daftar beberapa hal menarik dan menciptakan rasa penasaran. Para pembaca akan melihat apa yang akan dilakukan tetapi mereka tetap harus mengisi Opt-in atau membeli produk anda untuk melihat lebih detail.
7. Kontroversi.
Yang satu ini mungkin bisa dikatakan cara yang paling cepat untuk mendapatkan perhatian. Blog anda akan bertahan karena blog yang lain menjauh dari kontroversi, para pembaca yang setuju dengan anda akan lebih menyukai anda dan yang tidak akan tetap berada di sekitar anda.
Tips-tips ini telah digunakan oleh beberapa blogger sukses di dunia. Dengan meniru konsep ini dan menerapkannya pada blog anda, anda akan memulai untuk meningkatkan pengikut anda dan lebih menciptakan blog yang persuasif.

Wednesday, January 2, 2013

TIPS UNTUK MENJADI PUBLISHER YANG SUKSES


Sebuah kesuksesan merupakan satu hal yang sangat diidam-idamkan oleh semua orang yang benar-benar memahami dan menyadari, untuk mendapatkan kesuksesan tersebut tentu saja bukanlah hal yang mudah. Diperlukan kerja keras, kerja cerdas dan juga perjuangan untuk menggapai segala yang dicita-citakan.

Untuk menjadi seorang publisher yang sukses tidak hanya diperlukan kerja keras dan perjuangan, tapi juga diperlukan kesadaran untuk mematuhi aturan main yang berlaku. Terutama haruslah mengedepankan kejujuran dan tidak melakukan kecurangan. Bentuk kecurangan-kecurangan itu antara lain :
1. Self Clicking : Publisher yang mengklik iklan yang muncul pada blog anda sendiri.
Inilah bentuk pelanggaran/clickfraud yang secara nyata dilakukan, entah disengaja maupun tidak masih banyak sekali para publisher yang mengklik iklan yang muncul pada blog mereka sendiri. Padahal itu merupakan hal yang sangat dilarang, pelanggaran semacam ini banyak sekali dilakukan oleh para publishers/blogger pemula.
2. Click Jacking : Menggunakan script atau software tertentu untuk mengelabui pengunjung blog yang mengklik sesuatu pada blog milik publishers namun klik yang dilakukan oleh pengunjung tersebut diprogramkan seolah-olah pengunjung mengklik iklan yang muncul pada blog.
3. Ip spoofing : berusaha untuk merubah atau menyembunyikan Ip agar tidak terdeteksi, lalu dari memainkan ip ini sang publisher curang bisa leluasa mengklik iklan yang muncul.
4. Membujuk para pengunjung blog agar mengklik iklan : Pelanggaran seperti ini juga sering dilakukan oleh para publisher nakal, biasanya mereka membuat tulisan pada blog-nya seperti “Silahkan klik salah satu iklan dibawah ini”. Bahkan ada juga yang berdalih untuk donasi ke anak yatim, fakir miskin, janda-janda tua dan lain sebagainya.
Dan mungkin masih banyak lagi bentuk-bentuk kecurangan yang lain tapi sepandai-pandainya tupai melompat pasti suatu saat akan jatuh juga, jadi entah mau seperti apapun para publishers nakal yang melakukan kecurangan-kecurangan dengan cara apapun pasti akan terbaca juga kecurangannya.
Jadi untuk menjadi publisher yang sukses, syarat yang terpenting adalah “Mematuhi segala peraturan yang berlaku dan jangan melakukan segala macam kecurangan”. Jadi jika dijabarkan berbagai tips-tips untuk menjadi publisher yang baik adalah sebagai berikut :
1. Patuh dengan aturan main yang berlaku.
2. Jangan melakukan berbagai macam kecurangan.
3. Isilah konten blog anda dengan kontenyang berkualitas dan usahakan konten anda adalah konten yang unik yaitu hanya anda sendiri yang menulis dan memiliki konten tersebut.
4. Rajin-rajinlah mengupdate konten anda, semakin sering tentunya akan semakin baik, karena akan semakin banyak pula pengunjung yang datang ke blog anda.
5. Jika satu blog anda sudah berhasil menarik pengunjung yang banyak cobalah membuat blog lain yang memiliki tema yang berbeda.
Itulah 5 tips untuk menjadi publisher sukses, dari kesemua tips-tips tersebut tetap saja hal yang paling diutamakan adalah kejujuran dan sportifitas agar apa yang anda kerjakan dengna baik dapat bertahan lama dan semakin maju ke arah yang lebih positi

WANITA LEBIH KEBAL SAMA 5 PENYAKIT INI


Menjadi wanita nampaknya memang merepotkan. Ada siklus menstruasi bulanan, belum lagi kalau PMS, apalagi wanita bisa hamil lalu melahirkan. Di balik segala susah payahnya itu, wanita mendapat anugerah yang tidak dimiliki pria. Mereka lebih tahan terhadap beberapa jenis penyakit.

Beberapa penyakit tersebut bisa menyerang pria maupun wanita. Namun penelitian menunjukkan bahwa risikonya pada wanita lebih kecil dibanding pada pria. Penyebabnya bisa bermacam-macam, mulai dengan hormon hingga kebiasaan atau gaya hidup.  berikut adalah 5 penyakit yang kurang mempan menyerang wanita:

1. Penyakit Parkinson
Berdasarkan analisis dari 7 penelitian, ilmuwan di University of Virginia School of Medicine melaporkan bahwa pria 1,5 kali lebih mungkin terserang penyakit Parkinson dibandingkan wanita. Salah satu penyebabnya diduga karena estrogen yang dihasilkan wanita melindungi dari gangguan neurodegeneratif.
Namun pada wanita yang terserang Parkinson, gejalanya justru lebih terasa. Misalnya, pasien wanita mengalami kelelahan yang lebih kronis dibandingkan pasien pria.

2. Kanker Hati
Dibandingkan pria, wanita lebih kecil kemungkinannya mengalami karsinoma hepatoseluler, yaitu jenis kanker hati yang paling umum. Tingkat kejadian pada pria adalah sekitar 3 kali lebih tinggi dibanding wanita.
Wanita yang mengidap kanker hati parah dapat hidup berbulan-bulan lebih lama dibandingkan pria dengan penyakit sama. Menurut sebuah penelitian yang diterbitkan jurnal International Hepatology, wanita yang tumornya tak dapat diangkat dalam pembedahan dapat bertahan hidup 5 bulan lebih lama dibanding pria.

3. Kanker Kulit
Di antara 68.000 orang penderita melanoma atau kanker kulit di Amerika Serikat pada tahun 2010, hampir sebanyak 39.000 orang atau 57 persen adalah pria. Salah satu penyebabnya adalah pria tidak serajin wanita dalam melakukan langkah pencegahan untuk melindungi kulit.
Dalam sebuah survei terhadap 31.428 orang warga Amerika oleh para peneliti di Klinik Centracare di Minnesota, sebanyak 11,2 persen wanita mengaku lebih suka beraktifitas di tempat teduh, sedangkan pria hanya 6,2 persen

4. Barrett Esophagus
Wanita lebih kecil kemungkinannya terkena barrett esophagus dibandingkan pria. Penyakit ini ditandai dengan rusaknya lapisan esofagus karena asam lambung. Penyakit ini 2 kali lipat lebih banyak menyerang pria, menurut sebuah penelitian yang diterbitkan American Journal of Gastroenterology.
Agaknya hormon seks wanita dapat melindungi dari terjadinya barrett esophagus. Meskipun demikian, penelitian lebih lanjut masih diperlukan untuk memahami perbedaan ini.

5. Kanker Kepala dan Leher
Wanita memiliki kemungkinan sepertiga lebih kecil terserang kanker kepala dan leher dibanding pria. Temuan para peneliti di National Cancer Institute juga menegaskan bahwa pria perokok lebih sering terkena kanker kepala dan leher dibanding wanita perokok.
Dalam penelitian yang dipublikasikan di jurnal Cancer, para peneliti menjelaskan bahwa kadar estrogen dan progesteron yang lebih tinggi pada wanita dapat menurunkan risiko kanker kepala dan leher serta kanker saluran pencernaan bagian atas, termasuk kanker perut dan kerongkongan.

Tuesday, January 1, 2013

MANFAAT MINUM AIR PUTIH SAAT BANGUN TIDUR


Beberapa orang kadang punya kebiasaan minum air putih saat baru bangun tidur. Kebiasaan ini ternyata memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Apa saja keuntungan minum air putih saat bangun tidur?

Kebutuhan air yang harus dikonsumsi orang berbeda-beda, hal ini karena tergantung dari beberapa faktor seperti berat badan, jenis kelamin, cuaca dan juga aktivitas yang dilakukannya sehari-hari. Misalnya orang yang aktif secara fisik atau tinggal di iklim panas, maka kebutuhan airnya lebih banyak.

Dibutuhkan waktu, disiplin dan komitmen untuk membiasakan diri mengonsumsi air putih segera setelah bangun tidur, karena hal ini bisa memberikan beberapa manfaat kesehatan. Berikut manfaat yang bisa didapat, seperti dikutip dari Livestrong, Rabu (7/9/2011) yaitu:
1. Meningkatkan energi
Mengonsumsi air di pagi hari bisa meningkatkan metabolisme, membantu seseorang menjadi lebih waspada serta merasa lebih segar karena adanya peningkatan energi di dalam tubuh.

Hal ini karena hampir semua bagian tubuh memerlukan air agar bisa bekerja secara optimal, jika tubuh dehidrasi akan timbul kelelahan dan lesu sehingga menjadi tidak efisien.

2. Menghilangkan racun
Minum air di pagi hari akan membantu meringankan fungsi ginjal dalam hal menghilangkan berbagai racun dan produk buangan (limbah) dari dalam sistem tubuh. Hal ini karena saat malam hari tubuh tidak mendapatkan asupan cairan.

3. Mengurangi berat badan
Mara Z. Vitolins, seorang ahli nutrisi dari Wake Forest University Baptist Medical Center menuturkan umumnya tubuh tidak bisa membedakan antara rasa lapar dan haus, karenanya konsumsi air minum bisa membantu membedakan hal tersebut.
Selain itu jika seseorang minum air putih saat sedang lapar akan terlihat adanya penurunan nafsu makan sehingga membantu menurunkan berat badan, dan menghindari konsumsi minuman lain yang tinggi gula, aklori atau kafein.

Untuk mengetahui apakah tubuh terhidrasi dengan baik atau asupan airnya cukup bisa dilihat dari warna urine, normalnya warna urine yang baik adalah jernih dan bukan kuning pekat.

CIRI-CIRI PSIKOPAT


Punya Ciri Seperti Ini? Awas Bisa Dikira Psikopat
Seorang psikopat tidak selalu dicirikan dengan perilaku sadis seperti melakukan pembunuhan berantai. Ada perilaku sehari-hari yang dianggap biasa, namun menurut penelitian bisa menunjukkan adanya kecenderungan untuk jadi psikopat.
Beberapa perilaku sehari-hari yang bisa membuat orang dianggap sebagai psikopat antara lain sebagai berikut, 

1. Gila jabatan
Kepribadian psikopat mengacu pada sifat kurang menarik, egois, kecenderungan untuk mengambil risiko, tidak jujur, kurangnya rasa bersalah dan empati, susah mengatur dorongan atau keinginan, tidak punya kecemasan dan tak kenal takut. Menurut penelitian diEmory University, ciri-ciri ini dimiliki juga oleh orang-orang yang gila jabatan.

2. Suka mencontek
Sebuah penelitian di University of British Columbiamengungkap bahwa murid yang suka mencontekpunya kecenderungan yang sama dengan perilaku antisosial yang berhubungan dengan kepribadian seorang psikopat. Murid yang mencontek juga memiliki kecenderungan narsisme atau mementingkan diri sendiri serta machiavellianisme atau lebih mementingkan hasil daripada proses, persis ciri-ciri seorang psikopat.

3. Tidak punya akun Facebook
Sebuah majalah dari Jerman bernama Der Taggspiegelmengemukakan bahwa para pembantai massal seperti James Holmes 'The Joker' dan Anders Behring Breivik memiliki satu kesamaan, yaitu tidak memiliki akun Facebook. Seorang psikolog, Christopher Moeller mengatakan aktivitas di jejaring sosial seperti Facebook bisa menjadi ciri kehidupan sosial yang sehat bagi kaum muda, namun tidak bisa disamaratakan untuk generasi tua.

4. Butuh waktu lama untuk bicara
Penelitian di University of Wisconsin membuktikan bahwa seorang psikopat jarang bicara spontan karena setiap akan bicara pasti butuh waktu untuk berpikir. Dengan metode tertentu, para ilmuwan juga mengungkap adanya perbedaan pola berbicara dan pemilihan kata saat seorang psikopat berbicara.

5. Suka pakai kata-kata kasar di Twitter
Meski jarang bicara dan butuh waktu lama untuk angkat bicara, seorang posikopat cenderung lebih terbuka di dunia maya misalnya di twitter. Para ilmuwan di Florida Atlantic University mengungkap, seorang psikopat juga banyak menggunakan kata-kata kasar seperti mati, membunuh, mengubur dan semacamnya saat mengungkapkan isi hatinya di twitter.

6. Tidak heboh meski ada yang kentut
Gangguan psikopati juga mempengaruhi fungsi panca indra, khususnya hidung sebagai indra penciuman. Seorang psikopat cenderung kurang peka terhadap bebauan, sehingga diyakini tidak akan ikut hebohkalau ada orang kentut di sekitarnya meski yang lain sudah mengomel-ngomel karena tidak tahan dengan baunya.